Home » » Lihatlah Saja Malam 1 Suro

Lihatlah Saja Malam 1 Suro

Pada setiap malam satu sura atau tanggal 1 Muharam tepatnya (Tahun Baru Hijriyah) di keraton Surakarta Hadiningrat akan diadakan upacara adat. Sebagai warisan budaya,  upacara seperti ini berasal dari jaman kerajaan hingga sampai sekarang masih terus dilestarikan dan dilaksanakan. Ini merupakan warisan budaya yang harus kita jaga.

Malam 1 sura dalam masyarakat Jawa adalah suatu perayaan tahun baru menurut kalender Jawa. Dalam perhitungan jawa, malam 1 sura dimulai dari terbenamnya matahari pada hari terakhir bulan terakhir kelender jawa (29/30 bulan Besar) sampai terbitnya sang matahari pada hari pertama bulan pertama tahun berikutnya.

Dilingkungan keraton Surakarta Hadiningrat upacara ini diperingati dengan kegiatan kirab mengililingi beteng keraton. Dimulai dari kompleks Kemandungan Utara melalui gerbang Brojonolo kemudian mengintari seluruh kawasan keraton dengan arah berlawanan arah putaran jarum jam dan berakhir di halaman Kemandungan Utara. Dalam profesi pusaka keraton menjadi bagian utama pada barisan terdepan baru kemudian diikuti para pembesar keraton, kerabat dan jajaran keraton yang lengkap dengan pakaian keratonnya, dan akhirnya oleh masyarakat. Uniknya pada lapisan barisan terdepan ditempatkan pusaka yang berupa sekawanan kerbau albino yang diberi nama Kyai Slamet yang selalu menjadi pusat perhatian tersendiri bagi masyarakat.
Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

 

Copyright © 2013. DUNIA DALAM GAMBAR - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger